Dalam berjualan, tentu kita tidak asing lagi apabila ada calon konsumen minta diskon untuk produk yang kita tawarkan. Harga produk menjadi patokan penting sebagai acuan utama dalam negosiasi. Di dunia jual beli ini kita mengenal dua cara menentukan harga, yaitu harga tetap dan harga fleksibel. Ketika kamu sudah menentukan harga fleksibel dalam produk yang kamu jual, berarti kamu sudah harus siap melakukan kegiatan tawar menawar dengan calon konsumen kamu.
Saat melakukan tawar-menawar ini, kadang ada beberapa konsumen yang keras kepala intinya nyebelin sekali ketika menawar. Pasti kamu pernah mengalaminya bukan? Pertanyaanya disini, bagaimana cara menghadapi tipe konsumen yang seperti itu.
Cara Menghadapi Konsumen yang Suka Menawar
Apabila membahas mengenai konsumen yang suka menawar dengan harga rendah, memang dapat membuat kamu selaku penjual merasa kesal bukan. Tetapi sudahlah, karena itu adalah hal yang wajar karena kamu tidak menjual barang dengan sistem harga tetap maka tawar-menawar atau negosiasi selalu terjadi. Sebenarnya tidak apa-apa jika kamu mau menggunakan sistem dana tetap atau fleksibel tersebut. Tapi yang paling penting disini, kamu mampu mengatasi apa saja kemungkinan yang akan terjadi.
Baca Juga: Strategi Marketing Tingkatkan Omset Penjualan, Kamu Wajib Coba!
Suatu hari ketika kamu menghadapi konsumen minta diskon rendah, sebaiknya kamu hadapi dengan kepala dingin. Karena sebenarnya sih, tidak semua konsumen yang menawar rendah punya niatan buruk. Dia mungkin memang membutuhkan barang tersebut tetapi, dia mencoba menawar dengan harga semurah mungkin. Maka dari itu kamu dituntut untuk bisa mengakali hal-hal seperti ini. Disini aku sudah merangkum beberapa cara ketika konsumen minta diskon.
4 Cara Menanggapi Konsumen Minta Diskon
1. Minta Konsumen Untuk Beli saat Itu Juga
Pertama, sebelum kamu akan mendiskon konsumen. Pastikan bahwa harga barang tersebut, meskipun sudah didiskon masih membuat kamu untung. Jangan terlalu memasang harga yang dekat dari harga sebenarnya, supaya tidak buntung. Kemudian beri syarat kepada konsumen, dia akan mendapat diskon tersebut apabila dia membeli sekarang juga. Dengan begitu, kamu akan mendapat keuntungan dengan cepat pula.
2. Pembelian Harus Tunai
Cara kedua dalam menanggapi konsumen minta diskon adalah jangan mau kalo produk kamu dicicil. Ada loh, konsumen yang sudah minta diskon, nego besar-besaran terus dia juga minta dicicil. Meskipun kamu punya sistem cicilan, tetapi khusus untuk pelanggan seperti itu. Paksa dia untuk membeli secara tunai, supaya setidaknya kamu masih bisa untung.
3. Ajak Rekomendasikan Produkmu
Kemudian tanggapan yang ketiga adalah, minta pelanggan kamu untuk ikut merekomendasikan produkmu ini ke teman terdekatnya, keluarganya, atau tetangganya. Dengan begitu, akan memberikan keuntungan yang besar buat kamu loh. Jika dia mengajak orang terdekatnya untuk ikut membeli produk kamu, bayangkan saja berapa uang yang bisa kamu raup dari hal ini.
4. Beli Tidak Cuma Satu
Dan yang terakhir menghadapi konsumen minta diskon adalah, beri syarat kepada pelanggan kamu untuk beli barang tidak cuma satu. Apabila dia membeli dua atau lebih kamu bisa memberinya diskon, tetapi yang penting pastikan selalu jika kamu akan selalu untung dengan diskon yang ditawarkan. Cara terakhir ini sudah banyak dipakai oleh para marketing loh.
Dari keempat tadi, kenapa aku selalu bilang untuk pastikan bahwa kamu untung dengan diskon yang sudah kamu pasang tersebut? Karena strategi diskon tidak akan berarti kamu menjual suatu barang dengan harga yang murah, tetapi menyebabkan kerugian untuk diri kamu sendiri. Namun strategi ini lebih memberi pengertian kepada konsumen, bahwa produk yang kamu jual ini sudah murah dibanding dengan kompetitor.
Selamat mencoba, dan semoga artikel ini bermanfaat! Jangan lupa share ilmu ini ke orang-orang terdekatmu ya…